1.Senantiasa menjaga lidah dari berdusta.
2.Senantiasa menjaga lidah dari menyakiti hati orang lain.
3.Senantiasa menggerakkan lidah menyebut dzikir.
4.Senantiasa membersihkan lidah dari perkataan kotor.
5.Senantiasa berkata jujur dan apa adanya.
6.Senantiasa diam jika tidak ada yang perlu dibicarakan.
7.Senantiasa menjaga lidah dari menyampaikan ilmu yang menyesatkan.
8.Senantiasa menjaga lidah dari membuat keputusan atau klaim yang tidak benar kepada orang lain.
9.Senantiasa menunda ucapan jika tidak yakin akan kebenarannya.
10.Senantiasa bermanis kata pada kedua orang tua, guru, jama’ah dan juga pada orang yang berilmu.
11.Senantiasa mengucapkan dzikir Tahlilullisan.
12.Senantiasa beristighfar saat berkumur.
13.Senantiasa menghindari hina, ghibah dan namimah yang menyakitkan perasaan orang lain.
14.Senantiasa melafazhkan ayat Al-Qur’an disaat teringat ayat-ayat tertentu.
15.Tidak berbicara hal-hal duniawi di dalam masjid.
16.Tidak berbicara diantara maghrib dan isya selain berbicara mengenai ilmu yang bermanfaat.
17.Senantiasa menyampaikan salam.
18.Senantiasa meminta maaf dan berterima kasih.
19.Senantiasa merendahkan suara saat berbicara meskipun di dalam keadaan marah.
20.Tidak pernah menyela pembicaraan orang.
21.Tidak pernah menyatakan orang bersalah selain mengungkapkan kebenaran.
22.Senantiasa menyimpan suara di saat wirid selain dzikir lisani (dzikir bersama).
23.Senantiasa menyampaikan ilmu majelis kepada orang lain dan mengajak mereka untuk berba’yat.
24.Tidak pernah mengucapkan amalan atau menceritakannya di waktu dan tempat yang tidak wajar.
25.Tidak pernah mengiyakan ucapan orang lain yang menjelek-jelekan orang lainnya, meskipun itu benar.
26.Senantiasa menjaga lidah dari membuka kekurangan orang lain meskipun itu benar.
dari sumber : http://majelisaljabbar.wordpress.com/jamaah-majelis/adab-jamaah/
1 comment:
apa yang paling tajam didunia selain LIDAH..?
- lidah iabaratkan mata pedang yang tajam. dapat menjaganya dengan baik, baiklah pengakhirannya.. semoga sama2 kita usaha menjaga LIDAH.
Post a Comment